Memiliki kualitas akting yang tidak diragukan lagi, Reza Rahadian merupakan aktor yang telah terkenal membintangi berbagai judul film. Lebih dari 50 judul film dibintangi oleh Pria kelahiran Bogor, 5 Maret 1987 ini. Beberapa film Reza yang menarik perhatian masyarakat, yaitu Habibie & Ainun yang diperankannya bersama Bunga Citra Lestari, Surga yang Tak Dirindukan, dan juga web series seperti Layangan Putus yang diperankan bersama Anya Geraldine serta Putri Marino. Kecintaannya pada dunia seni peran membuat ia bisa memerankan karakter dengan berbagai karakteristik. Mulai dari Antagonis, Protagonis, atau sebagai Tritagonis semuanya dapat ia perankan dengan baik.
Keahliannya bermain peran membuatnya menerima berbagai penghargaan sebagai aktor terbaik di Indonesia. Berikut ini adalah deretan film Reza Rahadian terbaik yang wajib kamu tonton.
Deretan Film Yang Dibintangi Reza Rahadian
- Habibie & Ainun 3 (2019)
Merupakan prekuel dari Habibie & Ainun, sekaligus film ketiga dari seri Habibie & Ainun. Seluruh Film Habibie & Ainun tidak ada pernah gagal. Film ini mengisahkan Ainun muda, di mana Maudy Ayunda tampil sebagai pemeran utama, dan menceritakan tentang kehidupan Ainun pada masa muda. Habibie & Ainun 3 adalah film biografi percintaan kelanjutan dari Rudy Habibie pada tahun 2016.
- Twivortiare (2019)
Film ini merupakan adaptasi dari novel berjudul sama karya Ika Natassa. Bercerita tentang dokter bedah yang super sibuk, Beno Wicaksono (Reza Rahardian), dan bankir sukses, Alexandra Rhea (Raihaanun) yang memutuskan untuk bercerai. Namun, meski telah bercerai, tampaknya perasaan cinta yang mereka miliki masih terasa kuat. Apakah mereka tetap berpisah atau memilih kembali merajuk kisah? Silahkan tonton kelanjutan ceritanya, ya !
- My Stupid Boss 2 (2019)
Film Reza Rahadian berikutnya berjudul My Stupid Boss 2, yang merupakan sekuel dari film My Stupid Boss yang menceritakan tentang Bossman (Reza Rahadian) yang berniat mencari karyawan baru di Vietnam. Di Vietnam alih-alih mendapatkan karyawan, mereka justru mendapatkan bertubi-tubi masalah karena ulah Bossman.
- Imperfect (2019)
Disutradarai oleh Ernest Prakasa dan sang istri Meira Anastasia, film ini mengangkat tentang sebuah isu yang banyak dibicarakan yakni body shaming. Menceritakan seorang gadis bernama Rara (Jessica Mila) yang masa bodoh dengan pendapat orang lain tentang bentuk tubuhnya yang kurang “ideal” untuk wanita seusianya. Hingga Rara dipertemukan oleh seorang pria bernama Dika (Reza Rahadian) yang mau menerima apa adanya. Namun, semuanya berubah ketika bos Rara (Dion Wiyoko) meminta Rara untuk memperbaiki penampilannya jika ingin menduduki posisi manajer di kantornya.
- Abracadabra (2020)
Film Reza Rahadian selanjutnya adalah Abracadabra. Disutradarai oleh Faozan Rizal, film ini bercerita tentang pesulap yang bernama Lukman (Reza Rahadian) mencoba membuat seorang bocah lelaki bernama Iwan (Muhammad Adhiyat) menghilang dari kotak sihirnya. Pertunjukan itu berubah tragis, ketika Lukman tidak bisa mengembalikan bocah itu ke panggung. Beberapa pesulap kota terkenal datang dan mencoba untuk membantu, tetapi anak itu tetap hilang dan belum bisa ditemukan. Bagaimana Lukman bertanggungjawab atas hal ini? Kamu bisa tonton kelanjutan film Abracadabra di platform kesayanganmu.
- Benyamin Biang Kerok 2 (2020)
Film yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo ini merupakan sekuel dari Benyamin Biang Kerok yang ditayangkan tahun 2018. Jika dalam Benyamin Biang Kerok cerita berpusat pada pengungkapan bisnis kasino ilegal di Jakarta, kali ini Pengki akan menjalankan misi pencarian harta karun. Nyak Mami (Meriam Bellina) menemui seorang dukun guna mencari keberadaan putranya, Pengki (Reza Rahadian), yang telah menghilang selama 3 hari. Meski sudah melakukan pencarian di berbagai penjuru Jakarta, Nyak Mami tak kunjung menemukan Pengki.
- Surga yang Tak Dirindukan 3 (2021)
Diadaptasi dari novel Surga yang Tak Dirindukan karya Asma Nadia dan dibintangi oleh Fedi Nuril, Marsha Timothy, dan Reza Rahadian, film ini ditayangkan secara eksklusif di Disney+ Hotstar pada tahun 2021. Berkisah tentang kehidupan pernikahan Meirose (Marsha Timothy) dan Pras (Fedi Nuril), serta perjuangan Meirose dalam menciptakan kembali surga dunia dalam rumah tangga yang dibangunnya bersama Pras, suaminya. Namun, ujian kembali hadir setelah munculnya Ray (Reza Rahadian), pria yang dulu menghamili dan meninggalkannya.
- Layla Majnun (2021)
Layla dan Majnun merupakan film drama romantis menggambarkan sebuah cinta yang bersemi dan tumbuh meski terhalang oleh tradisi. Berkisah tentang Layla (Acha Septriasa), seorang wanita religius, cantik dan cerdas yang bekerja sebagai dosen. Suatu waktu, ia berhasil mendapatkan kesempatan untuk mengajar ke luar negeri, namun sebelum pergi, ia tiba-tiba dijodohkan oleh seorang pria bernama Ibnu (Baim Wong). Karena Ibnu melunasi hutang yang dimiliki keluarganya, Layla pun memutuskan untuk menerima lamaran dari Ibnu. Meskipun begitu, impiannya untuk mengajar tetap berlanjut pergi. Layla tetap pergi ke luar negeri dan meninggalkan Ibnu untuk sementara waktu yang sedang mempersiapkan pernikahan mereka. Di luar negeri, Layla malah bertemu oleh seorang pria yang bernama Samir (Reza Rahadian) yang merupakan salah satu mahasiswanya. Hubungan mereka semakin dekat, namun Layla harus mengingat kembali bahwa ia sudah dipinang oleh Ibnu dan akan segera menikah. Bagaimana akhir dari cinta segitiga ini? Silakan tonton kelanjutannya, ya !
- Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas (2021)
Film ini disutradarai oleh Edwin serta diproduseri oleh Muhammad Zaidy dan Meiske Taurisia. Diadaptasi dari novel berjudul sama karya Eka Kurniawan yang terbit tahun 2014. Film ini bercerita tentang Ajo Kawir (Marthino Lio), seorang jagoan yang tak takut mati. Hasratnya yang besar untuk bertarung didorong oleh sebuah rahasia, ia impoten. Ketika berhadapan dengan seorang petarung perempuan tangguh yang kejam bernama Iteung (Ladya Cheryl), Ajo babak belur hingga jungkir balik, dan membuatnya jatuh cinta. Meskipun Reza Rahadian berperan sebagai Budi Baik, namun memiliki sifat yang berkebalikan dengan namanya. Ia merupakan pria yang bersifat buruk dan memanfaatkan Iteung untuk memenuhi keinginan bejatnya.
- Garis Waktu (2022)
Garis Waktu adalah film drama Indonesia terbaru yang diperankan oleh Reza Rahadian. Film yang disutradarai oleh Jeihan Angga ini menceritakan tentang seorang pemuda bernama Sena (Reza Rahardian) yang berprofesi sebagai seorang musisi kafe dan hidup sebatang kara. Dia bertemu dan jatuh cinta dengan April (Michelle Ziudith), seorang anak keturunan bangsawan yang kaya raya. Sena dan April adalah potret sepasang kekasih yang memiliki perasaan yang sangat dalam tetapi terhalang oleh restu orang tua.
Itulah rekomendasi film yang dibintangi oleh Reza Rahadian. Silahkan kamu tonton di berbagai platform yang tersedia. Ingat ya, streaming legal lebih aman dibanding ilegal. Karena situs ilegal merupakan pelanggaran hak cipta dan data privasi kamu bisa bocor. Namun jika tetap ingin melalui situs ilegal, kamu bisa menggunakan VPN. Salah satu VPN terbaik adalah Moove VPN, karena Moove VPN menjaga data kamu dengan baik dan aman sehingga tidak bisa dilacak oleh siapapun. Informasi tentang Moove VPN bisa dilihat di https://moove.id/ atau langsung download di https://play.google.com/store/apps/details?id=com.moove.vpn&hl=id&gl=ID.